get app
inews
Aa Text
Read Next : Miliki Ganja 10,7 gram dan Sabu 0,7 Gram,warga Bligo Buaran Ditangkap Polres Pekalongan Kota

Sebut Ganja Medis sebagai Obat, Mari Kenali Penyakit Cerebral Palsy dan Cirinya

Kamis, 30 Juni 2022 | 07:10 WIB
header img
Sebut Ganja Medis sebagai Obat, Mari Kenali Penyakit Cerebral Palsy dan Cirinya (Foto: Okezone)

VIRAL seorang Ibu bernama Santi memperjuangkan ganja medis legal di Indonesia demi pengobatan anaknya yang bernama Pika. Sang anak mengidap cerebral palsy sering mengalami kejang, bahkan kejangnya bisa dua kali dalam seminggu.

Cerebral Palsy atau lumpuh otak adalah penyakit yang menyebabkan gangguan pada koordinasi dan gerakan otot tubuh. Dalam banyak kasus, cerebral palsy juga mempengaruhi panca indera seperti penglihatan, pendengaran, serta peraba.

Menurut data yang dihimpun dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat bahwa empat dari 1.000 anak di seluruh dunia mengidap Celebral Palsy.

Lalu bagaimana gejala Cerebral Palsy?

Adapun gejala Cerebral Palsy biasanya tidak langsung terlihat langsung sejak bayi. Gejala akan mulai terlihat ketika bayi menginjak usia 2 sampai 3 tahun.

Berikut gejala Cerebral palsy yang dilansir dari Healthline.

1. Keterlambatan dalam keterampilan motorik, seperti berguling, duduk sendiri, merangkak, hingga kesulitan berjalan.

2. Variasi tonus otot, seperti terlalu terkulai atau terlalu kaku kelenturan, atau otot kaku dan refleks berlebihan serta kurangnya koordinasi otot.

3. Tremor atau gerakan yang tidak disengaja

Keterlambatan perkembangan bicara dan kesulitan berbicara, air liur berlebihan dan mengalami masalah menelan

4. Menyukai satu sisi tubuh

Menyukai satu sisi tubuh misalnya meraih dengan satu tangan, mengalami masalah neurologis seperti kejang. Lalu jalan kaki misalnya dengan menyeret satu kaki

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut