get app
inews
Aa Read Next : Polres Pekalongan Kota Tangkap 4 pelaku Pelecehan Seksual pada Anak dibawah Umur

Asyik Mandi, Nenek 70 Tahun Nyaris Diperkosa Menantu demi Pesugihan

Selasa, 19 Oktober 2021 | 17:15 WIB
header img
Nenek yang menjadi korban dugaan pelecehan seksual saat melapor ke Polda Sulsel. (Foto: iNews/Wahyu Ruslan)

MAKASSAR, iNews.id – Entah apa yang ada di benak pria berinisial AA hingga nekat hendak memerkosa mertuanya, HA (70). Akibat pelecehan seksual itu, AA, warga Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan harus meringkuk di tahanan setelah dilaporkan korban ke polisi.

Pantauan iNews, nenek asal Kabupaten Luwu mendatangi SPKT Polda Sulsel di Jalan Perintis Kemerdekan, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Senin (18/10/2021) sore.

HA mengaku mendapat pelecehan seksual dari anak menantunya berinisial AA. Bukan hanya sekali, namun perbuatan itu terjadi sudah dua kali.

"Saya lagi mau mandi dia tiba-tiba sudah masuk dan langsung meraba dari belakang. Dia datang dari Palopo dan masuk dari pintu belakang rumah," ujar nenek HA di Polda Sulsel, Senin (18/10/2021).

Kepala SPKT Polda Sulsel AKBP Edi Harto mengatakan telah menerima laporan nenek tersebut. Dalam laporan itu, korban mengaku dilecehkan menantunya hingga nyaris terjadi pemerkosaan.

"Hasil pemeriksaan terlapor melakukan hal tersebut untuk menyempurnakan ilmu pesugihan. Namun kami belum melakukan penyelidikan dan melakukan pemeriksaan baru dari keterangan korban," katanya.

Menurutnya perbuatan asusila terlapor ini sudah terjadi dua kali. Perbuatan yang pertama dilakukan tahun lalu dan kedua ini pada September silam.

"Yang pertama tidak dilaporkan karena mereka sudah minta maaf. Namun diulangi kembali September lalu sehingga korban melaporkannya," ujar Edi.


Artikel ini telah tayang di sulsel.inews.id dengan judul " Menantu Nyaris Perkosa Mertua di Kamar Mandi, Berdalih Demi Pesugihan ", Klik untuk baca: https://sulsel.inews.id/berita/menantu-nyaris-perkosa-mertua-di-kamar-mandi-berdalih-demi-pesugihan?_ga=2.200950445.246186897.1634545068-1056544754.1537755197.


Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Editor : Kastolani

Follow Berita iNews Pantura di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut