JAKARTA, iNews.id - Bagi anda yang pemula main tik tok, mungkin anda bingung bagaimana cara menghapus video di tiktok yang dipublish atau ada di draft? inilah Bagaimana cara menghapus video di TikTok yang di-publish atau draft.
TikTok memang menyediakan fitur untuk menghapus video, baik yang telah di-publish maupun yang masih disimpan di draft. Dengan tampilan antarmuka yang user-friendly, fitur tersebut bisa ditemukan dan digunakan dengan mudah.
Cara ini akan sangat berguna bagi pengguna yang tidak sengaja meng-upload video, ingin menarik videonya kembali karena memiliki kualitas gambar yang kurang baik, atau alasan lain seperti melanggar hak cipta. Sedangkan menghapus video di draft yang tidak akan diunggah biasanya dilakukan agar kinerja aplikasi menjadi lebih ringan.
Cara menghapus video di TikTok yang telah di-publish atau yang ada di draft adalah sebagai berikut:
1.Menghapus video TikTok yang telah di-publish
-Buka aplikasi TikTok.
-Login ke akun yang telah terdaftar.
-Ketika sudah masuk ke halaman utama akun, klik Me di bagian pojok kanan bawah.
-Klik gambar 6 garis vertikal di bagian kiri.
-Kamu akan disajikan berbagai video yang telah diunggah maupun di draft.
-Klik salah satu video yang telah di-publish untuk dihapus. -Klik titik tiga horizontal di bagian bawah fitur komentar. -Klik fitur Delete.
-Klik tombol Confirm pada pop up yang muncul.
-Video di TikTok yang telah diunggah berhasil dihapus.
2. Menghapus video TikTok di draft
-Buka aplikasi TikTok.
-Login ke akun yang telah terdaftar.
-Ketika sudah masuk ke halaman utama akun, klik Me di bagian pojok kanan bawah.
-Klik gambar 6 garis vertikal di bagian kiri.
-Klik Draft yang ada di bagian paling kanan.
-TikTok akan menampilkan seluruh video di draft.
-Klik Select yang ada di bagian pojok kanan atas.
-Klik video di draft yang hendak dihapus.
-Klik Delete.
-Klik Delete pada pop up yang muncul.
-Video di TikTok yang ada di draft berhasil dihapus.
Editor : Muhammad Burhan