get app
inews
Aa Text
Read Next : Zona Hijau, Kepatuhan Pelayanan Publik di Kabupaten Pekalongan

Inilah 5 Tahapan Desain Thinking untuk Mendorong Inovasi Pelayanan Publik

Kamis, 23 Februari 2023 | 22:36 WIB
header img
Sesi diskusi diperlukan untuk mengali data dalam mendorong munculnya inovasi pelayanan publik. Foto:iNewsPantura

PEKALONGAN, iNewsPantura.id – Inovasi dalam pelayanan publik dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan publik yang terus berkembang seiring perubahan sosial. Dari pelayan publik itulah kehadiran pemerintah akan dapat dirasakan oleh masyarakat.

Pemerintah di era sekarang harus lincah, tangkas dan cepat, atau atau yang dikenal dengan istilah agile governance. Konsep agile ini mengacu pada birokrasi yang sarat dengan kecepatan, kemudahan dan berfikir out of the box atau antimainstream tentunya bukan dalam kerangka sensasional namun untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Banyak cara atau pendekatan yang dapat digunakan untuk melahirkan inovasi,diantaranya adalah pendekatan Design Thinking atau desain pemikiran yaitu bagaimana aparatur pemerintahan memahami pengguna, menantang asumsi, dan mendefinisikan kembali masalah dalam upaya mengidentifikasi strategi dan solusi alternatif untuk melayani warga.

Ada lima tahapan dalam design thinking untuk mendorong munculnya inovasi pelayanan public:

1. Emphatize

Tahap ini merupakan tahap awal, dimana kita mempraktekkan empati. Kita harus memahami dan berempati pada masalah yang dihadapi warga  sehingga bisa memacu birokrat untuk menggali masalah di masyarakat dan menemukan solusinya.Tahapan ini bentuknya di antaranya bisa melalui observasi, wawancara, foto/video, maupun survey dengan melibatkan diri ke masyarakat.

2. Define

Tahap ini merupakan tahap mendefinisikan masalah inti dalam bentuk problem statement (pernyataan masalah) yang berfokus pada kelompok

sasaran. Tahap ini akan membantu mempermudah inovator dan tim dalam memahami permasalahan dan memikirkan ide/solusi untuk mengatasi

masalah. Awal proses ini adalah dengan merumuskan HMW Question – pertanyaan “How Might We” – pertanyaan ini akan membuka alternatif-

alternatif awal untuk memicu munculnya ide-ide kreatif lebih banyak.

Editor : Muhammad Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut