get app
inews
Aa Text
Read Next : Inilah 6 Tren Teknologi di Tahun 2023

Metaverse Diprediksi Akan Melebihi Internet

Kamis, 24 Maret 2022 | 21:41 WIB
header img
(Foto:Okezone)

JAKARTA – Perkembangan metaverse di masa depan diprediksi akan sangat besar dan bahkan bisa melebihi internet saat ini.

Demikian disampaikan CEO UpBanx dan Pengamat Metaverse Wafa Taftazani dalam webinar March Festival, Kamis (24/3/2022).
Metaverse kata dia, adalah manifestasi internet.“Menurut saya akan sangat-sangat besar, karena memang metaverse ini sebenarnya manifestasi internet dalam bentuk lanjutannya. Semua partisipan di web 3.0 itu menjadi semakin memiliki, dia memiliki suara di dalam sistemnya,” katanya.

Metaverse lanjut dia, adalah gabungan dari semua elemen-elemen yang ada di web 3.0 secara kolektif yang kemudian dibuat saling berinteraksi satu sama lain.

Meski begitu, metaverse berbeda dengan dunia virtual.
“Jadi, metaverse itu tidak sama dengan dunia virtual. Metaverse itu adalah ketika dunia virtual digabungkan dengan teknologi block chain, teknologi kripto, dan teknologi NFT untuk kemudian ekonomi dari interaksi sosial di dalam dunia virtual itu berjalan,” jelasnya.

 Jadi, dia memprediksi metaverse paling tidak akan sama besarnya dengan internet sekarang dan mungkin akan lebih besar lagi.

Editor : Muhammad Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut