WHO membuat hipotesis bahwa hepatitis misterius ini disebabkan karena kombinasi adenovirus dan virus Covid- 19.
Hepatitis misterius memang sudah mengkhawatirkan, lantaran menyerang anak-anak dan menimbulkan beberapa korban. Di Indonesia sendiri, sudah ada 6 orang yang meninggal diduga terpapar hepatitis misterius.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sendiri mencatat ada 348 kasus seluruh dunia yang diindentifikasi dalam penelitian.
Kasus ini sudah terjadi di 20 negara, dengan 70 kasus tambahan dari berada di 13 negara lainnya, masih menunggu klasifikasi harus menunggu hasil lebih lanjut. Dari jumlah tersebut, ada 6 negara yang melaporkan kasus hepatitis misterius lebih dari 5 kasus, dengan lebih dari 160 kasus di Inggris.
Editor : Hadi Widodo