get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Minuman  Enak yang Ampuh untuk Mengatasi Asam Urat, Nomor Lima Banyak yang Suka

5 Obat Alami ini Ampuh Atasi Sakit Perut yang Tak Kunjung Sembuh

Selasa, 14 Juni 2022 | 12:16 WIB
header img
Air Kelapa dapat atasi sakit perut yang tak kunjung sembuh (Foto: iNews.id/Istimewa).

WASPADA sakit perut yang Anda alami, bila tak kunjung sembuh juga bisa menandakan masalah kesehatan yang sangat serius, seperti radang usus buntu, obstruksi usus, atau adanya lubang di usus. Jika kondisi ini yang terjadi, segerelah lakukan pengobatan lebih intens di rumah saki.

Namun, bila kondisinya tidak terlalu ekstrem, Anda masih bisa mencoba pengobatan dari bahan alami untuk menangani sakit perut yang tak kunjung sembuh tersebut. Ingat, kalau semakin serius jangan ragu untuk datangi fasilitas kesehatan.

So, bagaimana cara mengatasi sakit perut yang tak kunjung sembuh dengan bahan alami? Dikutip dari Okezoen, Senin (13/6/2022), berikut ulasan selengkapnya:

1. Perasan jeruk nipis atau lemon

Upaya lain yang bisa dilakukan saat sakit perut tak kunjung sembuh adalah meminum air perasan jeruk nipis atau lemon. Anda disarankan menambahkan sedikit soda kue ke dalam gelas, karena ini dipercaya dapat mempercepat hilangkan rasa sakit di perut.

"Campuran ini menghasilkan asam karbonat yang dapat membantu mengurangi gas dan gangguan pencernaan. Minuman ini juga dapat meningkatkan sekresi hati dan mobilitas usus," terang laman kesehatan tersebut.

2. Jus lidah buaya

Jus lidah buaya juga bisa jadi pilihan lain mengatasi sakit perut yang tak kunjung sembuh. Jus lidah buaya dipercaya dapat meredakan sakit perut karena mengurangi asam lambung berlebih, mendorong pergerakan usus yang sehat dan pembuangan racun, hingga meningkatkan pencernaan protein.

Satu studi membuktikan bahwa jus lidah buaya yang diminum pasien GERD selama 10 ml per hari selama 4 minggu dapat mengurangi gejala maag, perut kembung dan sendawa, mual dan muntah, serta regurgitasi asam dan makanan.

3. Air kelapa

Air kelapa mengandung potasium dan magnesium yang tinggi. Kandungan itu membantu mengurangi rasa sakit, kejang otot, dan kram. Air kelapa juga berguna untuk rehidrasi yang baik dan merupakan pilihan bijak karena rendah kalori, gula, dan keasaman.

4. Minum air jahe

Jika memungkinkan, air jahe hangat bisa jadi solusi lain mengurangi rasa sakit di perut. Jahe mengandung bahan aktif yang disebut gingerol dan shogaol yang mana itu dapat membantu mempercepat kontraksi perut. Dengan begitu, makanan penyebab sakit perut bisa segera 'hilang' dari perut.

5. Permen mentol

Permen mentol rasa mint bisa menjadi solusi cepat menangani sakit perut. Mint memiliki manfaat yang baik untuk mencegah muntah, mengurangi kejang otot di usus, dan menghilangkan rasa sakit.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut