Sebagian warga juga mengeluhkan pasokan listrik dan air terputus. Para pejabat di wilayah Rusia yang berbatasan dengan Ukraina melaporkan serangan artileri lintas batas dalam beberapa pekan terakhir.
Serangan tersebut menghancurkan bangunan tempat tinggal dan melukai beberapa orang.
Serangan terbaru ini berlangsung saat pasukan Rusia menggempur habis-habisan Kota Sievierodonetsk di Luhansk, Ukraina.
Tentara Ukraina berupaya mati-matian mempertahankan secuil wilayah yang masih dikuasi.
Kemenangan penuh atas Sievierodonetsk sangat berarti bagi Rusia. Lebih dari 90 persen wilayah Luhansk sudah dikuasai kelompok separatis pro-Rusia.
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait