(Timnas Korea Selatan, tim tersukses di EAFF Football Championship)
Selain juara grup di babak pertama, biasanya babak ini diikuti Hong Kong, Taiwan dan Korea Utara. Nantinya, mereka saling bertemu dan masing-masing melakoni tiga pertandingan. Tim yang keluar sebagai juara grup berhak lolos ke babak tiga.
Jika berdasarkan peringkat FIFA saat ini, Timnas Indonesia bakal turun di babak kedua. Andai keluar sebagai juara grup, Timnas Indonesia berhak tampil di babak ketiga.
Di babak ketiga ini, juara di babak kedua sudah ditunggu tiga tim terkuat di Asia Timur yang memiliki ranking FIFA tertinggi yakni Jepang yang menduduki peringkat 24 dunia, Korea Selatan (28) dan China (78). Nantinya, mereka saling bertemu dan masing-masing melakoni tiga pertandingan. Tim yang meraih poin paling banyak keluar sebagai juara.
Karena itu, pencinta Timnas Indonesia via media sosial, meninggalkan komentar di Instagram resmi EAFF, @EAFF_Official. Mereka mengatakan kehadiran Timnas Indonesia di EAFF Football Championship bakal meningkatkan level turnamen.
“Indonesia masuk (EAFF), dijamin rame deh level naik kelas selevel Liga Champions,” tulis akun @sahmel5.
“Berharap banget bisa gabung biar enggak dilawakin terus sama Nguyen, Thailand dan Malaysia,” sambung akun @its_faaaaa.
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait