PEKALONGAN, iNewsPantura.id - Jika Anda menganggap bahwa diet akan menghilangkan berat badan sekaligus lemak, namun kenyataanya keduanya jauh berbeda.
Tak sedikit dari mereka mengatur diet sedemikian dengan ragam jenis diet yang ada. Bahkan ada yang melakukan diet ketat untuk mendapatkan berat badan yang diinginkan.
Hanya saja usaha tersebut akan sia-sia sebab yang dihilangkan hanya terfokus pada penurunan berat badan bukan pada hilangnya lemak. Sebab, jika berat ideal yang diinginkan telah tercapai bisa jadi itu tak bertahan lama.
Simak penjelasan ini perbedaan dari kehilangan lemak dan kehilangan berat badan yang tak disadari banyak orang. Dilansir dari healthline bahwa kehilangan berat badan mengacu pada penurunan berat badan secara keseluruhan dari kehilangan otot, air, dan lemak.
Banyak program penurunan berat badan mengklaim dapat membantu menurunkan berat badan dengan cepat dan mudah.
Namun, penting untuk disadari bahwa jumlah yang signifikan dari berat ini mungkin termasuk kehilangan air dan otot. Kehilangan otot bisa merugikan, sebab otot adalah komponen penting dari kesehatan secara keseluruhan.
Mempertahankan persentase otot yang sehat memiliki beberapa manfaat, seperti mengatur kadar gula darah yang sehat, menjaga kadar lemak yang sehat baik itu trigliserida dan kolesterol dalam darah, serta mengendalikan peradangan.
Selain itu, mempertahankan massa otot juga dapat mengurangi risiko kehilangan otot yang berkaitan dengan usia, yang mengakibatkan kelemahan dan potensi kecacatan. Semakin banyak otot yang dimiliki, semakin banyak kalori yang dibakar saat istirahat.
Sementara itu, kehilangan lemak mengacu pada penurunan berat badan dari lemak, dan ini tujuan yang lebih spesifik dan sehat daripada penurunan berat badan. Penurunan lemak sendiri tak bisa dimonitor hanya dengan timbang beat badan biasa.
Penurunan jumlah lemak tubuh itu baru terjadi apabila lemak-lemak tersebut berhasil dipecah menjadi energi.
Apabila ingin mengetahui seberapa besar jumlah penurunan kadar lemak, maka bisa menggunakan alat khusus yaitu body fat monitor untuk mengukur komposisi tubuh lebih ideal.
Body fat monitor dirancang secara multifungsi, sehingga mampu memantau berat badan sekaligus memperkirakan persentase lemak tubuh. Selain itu, juga bisa menggunakan kaliper lipatan kulit untuk memperkirakan lemak tubuh. Hanya saja, cara ini perlu latihan untuk memastikan tingkat akurasinya.
Itulah perbedaan dari kehilangan lemak dan kehilangan berat badan yang tak disadari para pelaku diet.
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait