Tak lupa, Bupati Pekalongan juga berpesan agar para calon jamaah haji dapat ikhlas meninggalkan keluarga dirumah sehingga dapat melaksanakan ibadah di tahan suci dengan pikiran dan hati yang tenang, “Insya Allah kita titipkan keluarga kita kepada Allah. Allah yang akan menjaganya. Jadi fokus dan konsen ibadah sunah dan wajibnya agar dilaksanakan semua dengan baik,” ucapnya.
Bupati juga menyampaikan kepada jamaah haji untuk dapat melaporkan kepada petugas jika ada kejadian jamaah ilang maupun tersesat. Sementara itu kepada petugas haji, Bupati Pekalongan berpesan agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik untuk menjaga calon jamaah haji Kabupaten Pekalongan.
Terakhir, Bupati berharap agar seluruh jamaah haji asal Kabupaten Pekalongan diberikan kesehatan, panjang umur, dan keselamatan selama di tanah suci serta dapat kembali ke Kabupaten Pekalongan dengan selamat.
Editor : Muhammad Burhan
Artikel Terkait