Batang, inewsPantura.id
Selasa 3/12/2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batang menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi , Hasil Penghitungan Perolehan Suara dan Penetapan Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah . Juga Bupati dan Wakil Bupati Batang Tahun 2024. Ketua KPU, Susanto Waluyo menyebutkan secara keseluruhan Pilkada berjalan aman dan lancar.
" Seluruh tahapan Pilkada berjalan sesuai rencana , ada sedikit kendala namun yang pasti tidak ada PSU atau Pemungutan suara ulang, karena pelaksanaan Pilkada di 27 November lalu, berjalan aman serta lancar," tegasnya.
Rapat yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Dewi Ratih Batang ini berlangsung dengan tertib, transparan, dan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.
Proses rekapitulasi dimulai dengan pembacaan hasil penghitungan suara dari 15 Kecamatan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
" Hasil rekapitulasi dari tingkat kecamatan selanjutnya dihimpun menjadi hasil keseluruhan tingkat kabupaten. Setelah seluruh data direkapitulasi, rapat pleno diakhiri dengan pembacaan hasil resmi tingkat Kabupaten Batang, "jelas Ketua KPU Barang.
Berdasarkan hasil rekapitulasi, tingkat partisipasi pemilih menunjukkan angka yang sangat baik, dengan 81,46% pengguna hak pilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, serta 81,42% pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Batang.
Hasil perolehan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah adalah , Pasangan Calon Nomor Urut 1: Jenderal TNI (Purn) H. Andika M Perkasa, S.E., M.A., M.Sc. dan Dr.H. Hendrar Prihadi Alias Hendi, S.E, M.M. memperoleh 180.034 suara. Pasangan Calon Nomor Urut 2, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin memperoleh 285.037 suara.
Hasil perolehan suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Batang , Pasangan Calon Nomor Urut 1: H. Fauzi Fallas dan H. Ahmad Ridwan, S.E., M.M. memperoleh 229.377 suara. Pasangan Calon Nomor Urut 2: M. Faiz Kurniawan, S.H., M.H. dan Suyono, S.IP, M.Si. memperoleh 260.146 suara.
" Kami dari KPU Kabupaten Batang mengapresiasi kerja keras seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilihan, mulai dari jajaran KPU, PPK, PPS, hingga KPPS. Tingginya partisipasi pemilih juga mencerminkan antusiasme masyarakat Batang dalam menentukan masa depan daerah dan provinsi, " jelas Ketua KPU, Susanto Waluyo.
KPU Kabupaten Batang juga mengucapkan terima kasih kepada pihak keamanan, media, serta masyarakat dan seluruh pihak yang turut menjaga suasana kondusif selama proses pemilihan berlangsung. Seluruh tahapan pemilihan dilaksanakan dengan mematuhi prinsip-prinsip transparansi dan akuntabilitas untuk memastikan hasil yang kredibel dan dapat dipertanggungjawabkan.
Dengan berakhirnya rekapitulasi tingkat kabupaten, hasil ini akan dilaporkan ke KPU Provinsi Jawa Tengah untuk proses lebih lanjut sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Ketua Bawaslu Mahbrur memastikan, pengawasan dilakukan di seluruh tahapan, baik di TPS maupun kecamatan setelah dilakukan saran perbaikan. "Ada 632 catatan yang sudah terselesaikan di tingkat kecamatan, sesuai saran Pengawas TPS dan 128 catatan dari Panwascam," ungkapnya.
Terkait politik uang. Mahbrur menegaskan, tidak ada temuan, hanya informasi awal berupa vidio dan telah ditangani sesuai mekanisme.
Editor : Suryo Sukarno
Artikel Terkait