Pameran Produk Inovasi Jawa Tengah 2025 di Blora, Pelajar Turun Tangan Jaga Kebersihan

Herry Purnomo
Dua Pelajar asal Kalimantan yang bersekolah di SMK Kristen Blora, bersama tim FKKS Blora bersih - bersih sampah. Foto : iNewsPantura.id/ Herry P

BLORA, iNewsPantura.id – Pameran Produk Inovasi (PPI) terbesar di Jawa Tengah 2025 resmi dibuka di Lapangan Kridosono.

Acara perdana di Blora yang dibuka langsung oleh Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi ini menampilkan ragam inovasi unggulan dari berbagai daerah.

Namun, ada yang menarik dari gelaran akbar ini. Puluhan pelajar di Blora, ikut beraksi memungut sampah yang berserakan di area pameran demi menjaga kebersihan lingkungan. 

Mereka dengan ceria mengumpulkan sampah ke dalam kantong plastik besar untuk kemudian dibuang ke tempat yang semestinya.

Edukasi Lingkungan Sejak Dini

Aksi ini digagas oleh Forum Kabupaten/Kota Sehat (FKKS) Blora yang diketuai oleh Ainia Salichah, istri Bupati Blora Arief Rohman. Tujuannya sederhana tapi bermakna: menumbuhkan kepedulian pelajar terhadap kebersihan sejak dini.

“Kami ingin mengedukasi masyarakat, khususnya generasi muda, agar terbiasa menjaga lingkungan. PPI harus jadi ajang inspirasi, bukan menambah tumpukan sampah,” ujar Sugeng Karyanto, anggota FKKS Blora, Sabtu (27/9).

Manager FIF Finance ini, menambahkan bahwa PPI ini menambah wawasan bagi UMKM di Blora, serta dapat menumbuhkan perekonomian di Blora. 

Pelajar Ikut Berkontribusi

Dua pelajar asal Kalimantan yang bersekolah di SMK Kristen Blora, Yemmina Celsi dan Paula, mengaku sudah dua hari ikut aksi bersih-bersih di area PPI.

“Masih banyak pengunjung dan pedagang yang buang sampah sembarangan. Kami harap warga bisa lebih peduli menjaga kebersihan,” kata keduanya.

Menurutnya PPI ini sangat menarik, karena banyak produk - produk inovatif dari berbagai daerah dipamerkan di ajang bergengsi tingkat Jawa Tengah ini.

Solidaritas PKK dan FKKS

Selain memberi contoh nyata, aksi ini juga menjadi bentuk solidaritas dari PKK dan FKKS Blora. Dengan menggandeng para pelajar, mereka berharap pesan menjaga kebersihan dapat menginspirasi masyarakat luas sepanjang pameran berlangsung.

Editor : Suryo Sukarno

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network