get app
inews
Aa Text
Read Next : Setelah 32 Tahun, Indonesia Rebut Emas Sepak Bola SEA Games

Media Vietnam Sebut Piala AFF U-16 2022 Batal Digelar di Indonesia

Selasa, 26 Juli 2022 | 14:00 WIB
header img
Media Vietnam Sebut Piala AFF U-16 2022 Batal Digelar di Indonesia (Foto: Okezone)

 PSSI diisukan selangkah lagi resmi pindah ke Federasi Sepakbola Asia Timur (EAFF), media Vietnam Soha.vn, sebut Piala AFF U-16 2022 yang digelar di Indonesia pada 31 Juli-12 Agustus 2022 berpotensi batal digelar. 

“Turnamen yang membuat Vietnam dan indonesia tergabung di grup yang sama (Piala AFF U-16 2022) dibatalkan di menit terakhir karena langkah PSSI,” tulis Soha dalam judul artikel yang mereka buat.

Timnas Indonesia U-16

“Cerita PSSI mundur dari AFF dan bergabung dengan EAFF masih menimbulkan kegemparan bagi publik Indonesia,” lanjut laporan tersebut.

Lantas, apa respons PSSI mendengar kabar ini? Media Officer PSSI, Bandung Saputra, yang dihubungi Okezone membantah keras pemberitaan dari Soha.

“Enggak mas masih sesuai rencana (Piala AFF U-16 2022 digelar di Indonesia pada 31 Juli),” kata Bandung Saputra kepada Okezone.

Isu Indonesia meninggalkan AFF dan pindah ke EAFF muncul karena adanya dugaan praktik sepakbola gajah di Piala AFF U-19 2022 yang dilangsungkan di Indonesia. Saat itu, Timnas Vietnam U-19 dan Timnas Thailand U-19 seakan kompak menyingkirkan Timnas Indonesia U-19 dengan memilih bermain 1-1.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut