get app
inews
Aa Text
Read Next : Tinggalkan Madrid, Benzema Cetak Gol Penyelamat

Kisah Tragedi David Beckham Jadi Korban Amuk Sir Alex Ferguson, Sepatu Terbang Lukai Sang Bintang

Senin, 13 Juni 2022 | 15:16 WIB
header img
Kisah Tragedi David Beckham Jadi Korban Amuk Sir Alex Ferguson, Sepatu Terbang Lukai Sang Bintang (Foto: iNews)

CHAMBRAY-LES-TOURS, iNews.id – Sebuah sepatu ditendang Sir Alex Ferguson di kamar ganti Stadion Old Trafford pada Februari 2003. Pria asal Skotlandia itu kesal karena Man United baru saja disingkirkan Arsenal dari babak kelima Piala FA di kandang sendiri.

Sayangnya, sepatu itu melayang dan mengenai pelipis kiri David Beckham. Pria berkebangsaan Inggris itu harus mendapatkan jahitan di pelipisnya akibat sepatu yang ditendang Fergie. 

Insiden sepatu terbang di kamar ganti Manchester United menjadi titik puncak perseteruan antara David Beckham dengan Sir Alex Ferguson. Persoalan ini kemudian kerap disebut menjadi salah satu alasan Beckham cabut dari Man United ke Real Madrid.

Pada musim panas 2003, David Beckham yang berlabel bintang Man United akhirnya dijual ke Real Madrid. Tentu keputusan tersebut menjadi sebuah transfer mengejutkan di dunia sepak bola saat itu.

Mikael Silvestre saat itu berada di tempat kejadian. Lelaki berkebangsaan Prancis itu menuturkan, para pemain Man United harus memisahkan kedua pihak yang berseteru di ruang ganti. Soal sepatu yang melayang ke arah Beckham, dia yakin itu benar-benar tidak disengaja.

“Saya ada di ruang ganti saat itu. Semua orang terkejut. Namun, hal-hal seperti ini terjadi di ruang ganti. Bos menendang sepatu itu dengan asal. Sayangnya, sepatu itu terbang dan langsung mengarah ke wajah David Beckham!” papar Mikael Silvestre pada 2020 lalu, dikutip dari Daily Mail, Senin (13/6/2022).

“Dia (Fergie) benar-benar marah dan kami semua harus memisahkan keduanya. Namun, masalah itu langsung berakhir. Tentu saja, kejadian itu mempengaruhi hubungan keduanya. Mungkin itu jadi salah satu alasan David pindah ke Real Madrid,” tandas pria asal Prancis itu.

Selain karena insiden sepatu terbang, Beckham juga disebut pergi ke Real Madrid karena hubungannya sudah memburuk dengan Ferguson. Kabarnya, Fergie melihat Beckham yang awalnya santun berubah menjadi pongah semenjak menikahi penyanyi Spice Girls, Victoria Adams.

Beckham mulai hidup bak selebritas. Hal itulah yang tak disukai Ferguson.

Bahkan pernah di satu kesempatan, Beckham meminta izin kepada Ferguson untuk absen latihan. Dalam pengakuan Beckham, dia harus menjaga sang anak yakni Brookylin yang mengidap gastroenteritis atau infeksi pada usus dan lambung. Pelatih asal Skotlandia itu pun memberikan izin kepada Beckham.

Namun, eks pelatih Skotlandia itu kaget setelah tahu di hari yang sama, istri Beckham justru hadir di acara London Fashion Week. Padahal dalam pandangan Fergie, Victoria bisa absen di ajang London Fashion Week dan membiarkan Beckham berlatih bersama Ryan Giggs dan kawan-kawan.

Karena itu, Ferguson meminta kepada manajemen Man United untuk menghukum Beckham. Akhirnya, Beckham pun diberi denda yakni tidak dicairkannya gaji selama dua minggu yang menyentuh angka 50 ribu pounds atau sekira Rp933 miliar.

Sejak saat itu, hubungan Beckham dan Ferguson tidak sebaik sebelumnya. Akan tetapi selepas Beckham meninggalkan Man United pada 2003, hubungannya dengan Fergie membaik dan bertahan hingga kini.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut