- Kemudian pilih Dual Messenger.
Setelah mengaktifkan fitur, dan sudah masuk ke dalam fitur dual messenger, kamu akan disajikan beragam aplikasi yang dapat di cloning.
Jika hanya ingin mengaktifkan aplikasi WhatsApp, cukup aktifkan dan terima seluruh syarat beserta ketentuannya. Secara otomatis, akan muncul logo WhatsApp baru dan bisa digunakan untuk akun baru.
3. Lewat Parallel Space
Bagi kamu yang tidak memiliki kedua fitur di atas, jangan khawatir. Sebab, kamu bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga, seperti Parallel Space. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan dengan mengunduh di Google Play Store.
Sebelum mengunduh pastikan aplikasi yang kamu pilih sesuai dengan klasifikasi perangkat Android yang digunakan. Setelah mengunduh dan menyetujui segala syarat dan ketentuan, pengguna bisa memiliki beragam aplikasi chat dan media sosial, untuk dicloning.
4. Melalui Dual Space
Sama halnya dengan Parallel Space, aplikasi pihak ketiga satu ini dapat membantu kamu saat ingin memiliki dua akun WhatsApp dalam satu ponsel. Pengembang Dual Space ini menawarkannya secara gratis.
Meski begitu, kamu harus sedikit bersabar saat menggunakannya. Sebab, ada beragam iklan harus dinikmati selagi memakai Dual Space ini.
Demikian Cara mudah gunakan dua akun WhatsApp di ponsel yang sama
Editor : Hadi Widodo
Artikel Terkait