4. Memicu Mood Swing
Kandungan gula darah yang meningkat dalam tubuh dapat membuat seseorang lebih terjaga dan meningkatkan mood. Sayangnya, peningkatan ini bersifat sementara. Ketika gula darah meningkat dengan cepat dan kembali turun, hal ini akan mencetuskan mood swing. Beberapa studi menemukan, kandungan gula dalam minuman instan yang rutin dikonsumsi dapat mengganggu regulasi gula darah dalam tubuh.
Dapatkan informasi kesehatan lainnya di aplikasi KlikDokter. Anda juga dapat berkonsultasi dengan dokter melalui layanan Live Chat 24 jam.
5. Meningkatkan Risiko Diabetes Tipe 2
Bagi Anda yang gemar minum kopi susu sachet, bahaya yang satu ini juga perlu diperhatikan. Sebab, kadar gula darah yang tinggi di dalam tubuh merupakan salah satu faktor risiko terjadinya diabetes tipe 2.
Kandungan gula yang tinggi di dalam kopi instan, jika dikonsumsi berlebihan dan setiap hari, akan menyebabkan kadar gula darah yang tinggi. Apabila disertai gaya hidup tidak sehat seperti tidak berolahraga atau kurang gerak, hal ini akan sangat berpotensi menimbulkan diabetes pada kemudian hari.
6. Meningkatkan Kolesterol Jahat
Sebagian besar kopi instan mengandung krimer, di mana hal tersebut menyimpan lemak trans. Ketahuilah bahwa lemak trans memiliki kolesterol jahat atau yang biasa disebut low-density lipoprotein atau LDL.
Editor : Hadi Widodo