SEBANYAK 16 kota tuan rumah Piala Dunia 2026 resmi diumumkan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) dimana 11 kota tersebut tersebar di tiga negara.
Sekadar diketahui, Piala Dunia 2026 sendiri rencananya akan diselenggarakan di tiga negara berbeda. Ketiga negara itu Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.
Dari 16 kota yang diumumkan FIFA, sebanyak 11 kota lokasi berada di Amerika Serikat. Kota tersebut yakni Atlanta, Boston, Dallas, Houston, Kansas City, Los Angeles, Miami, New York/New Jersey, Philadelphia, San Francisco dan Seattle.
Kemudian, dua kota terletak lainnya terletak di Kanada, yakni kota Kota Toronto dan Vancouver. Sisanya, tiga kota lain berada di Meksiko, yaitu di Kota Guadalajara, Mexico City dan Monterrey.
Selain diadakan di tiga negara berbeda, Piala Dunia 2026 pun akan menggunakan format baru. Hal itu menyusul dengan bertambahnya partisipan Piala Dunia 2026 menjadi 48 negara. Jumlah itu meningkat dari Piala Dunia 2022 di Qatar yang dimainkan 32 negara.
Pemilihan 16 kota ini dikonfirmasi dalam acara yang berlangsung di Rockefeller Center, New York City pada Kamis 16 Juni 2022 waktu setempat. Sebelumnya ada sejumlah kota seperti Cincinnati, Denver, Edmonton, Nashville, Orlando dan Washington D.C yang tidak lolos seleksi.
Editor : Hadi Widodo