get app
inews
Aa Text
Read Next : Inilah 5 Pekerjaan di Indonesia yang Penghasilannya Besar

5 Artis Indonesia ini Tak Lagi jadi WNI

Senin, 22 Agustus 2022 | 09:51 WIB
header img
Anggun C. Sasmi (Foto: Okezone)

3. Daniel Sahuleka

 

Lahir di Semarang, 6 Desember 1950, Daniel Sahuleka memutuskan untuk menjadi warga negara Belanda. Hal ini ia lakukan lantaran kariernya begitu melejit di Belanda.

 

Di tahun 1982, Daniel Sahuleka menjadi salah satu di antara 40 musisi Belanda terbaik berkat lagu Giddyap a Gogo. Bahkan sebelumnya, lagu-lagu yang ia nyanyikan seperti You Make My World So Colorful dan Sleep Away the Night begitu meledak di Eropa dan Indonesia.

 

4. Atiek CB

 

Atiek CB merupakan penyanyi rock yang begitu digandrungi di tanah air pada tahun 1980-an hingga 1990-an. Risau, Suka-Suka, Kekang, Terapung, Benci Sendiri, Optimis, dan Terserah Boy merupakan lagu-lagu populer yang pernah ia bawakan.

 

Saat berada di puncak karier, wanita asal Kediri, Jawa Timur ini menikah dengan pria berkebangsaan Amerika Serikat. Ia pun memilih tinggal di negara sang suami dan melepas status kewarganegaraan Indonesia yang sebelumnya ia sandang.

Namun setelah lama tak terdengar kabarnya, Atiek CB justru kembali dengan berita yang cukup mengejutkan. Ia mengaku mengalami gangguan mental schizophrenia yang membuatnya kerap berhalusinasi maupun merasa kacau dalam berpikir.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut