PEKALONGAN, iNewsPantura.id – Kampung Tahu, Kelurahan Sokoduwet, Kecamatan Pekalongan Selatan, Kota Pekalongan berencana merevitalisasi pengolahan limbah tahu yang dihasilkan menjadi biogas.
Lurah Sokoduwet, Mustofa Hadi menjelaskan, saat ini ada empat lokasi IPAL pengolahan limbah tahu di Kelurahan Sokoduwet. Namun, dari jumlah tersebut sebagian ada yang tidak berfungsi dan sebagian masih berfungsi.
"Kami masih membuat proposal melalui kecamatan untuk diteruskan ke instansi terkait supaya IPAL yang sudah ada bisa direvitalisasi sehingga limbah tahu tersebut tidak mencemari lingkungan dan bisa bermanfaat," ucap Mustofa, saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, kemarin.
Dia mengatakan, limbah tahu itu bisa dimanfaatkan dan diolah menjadi biogas.
Editor : Trias Purwadi