get app
inews
Aa Text
Read Next : Setelah TMMD, Jalan Wangkelang Kini Mulus

Pengusaha Jalan Tol Asal Simbangwetan Terima Kunjungan Politik DPC PDIP Kabupaten Pekalongan

Minggu, 19 Mei 2024 | 15:09 WIB
header img
Pengusaha Tol Asal Simbangwetan Terima Kunjungan DPC PDIP dan Berbagai Partai Politik di Kabupaten Pekalongan (Foto: Ist)

PEKALONGAN, iNewsPantura.id, - DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Pekalongan melakukan kunjungan ke kediaman Ir. H. M. Amin di Simbangwetan, Buaran beserta Dewan Syuro Partai PKB, Ketua Partai Gerindra, Ketua Partai PPP, Ketua PAN, dan Ketua Partai PKS pada Sabtu (18/5/2024) pagi. 

Kunjungan ini bertujuan mempererat hubungan silaturahim politik mereka dalam rangka penjaringan bakal calon bupati (bacabup) Kabupaten Pekalongan.

Ir. H. M. Amin, pengusaha asal Simbangwetan tersebut sebelumnya mengambil formulir pendaftaran kepala daerah di DPC PDIP setempat. Ia berencana mendaftar sebagai kandidat bakal calon bupati.


Pengambilan Formulir Cawabup di Kantor DPC PDIP Kabupaten Pekalongan (Foto: Ist)

Pengambilan formulir dilakukan pada Sabtu (11/5/2024) pagi di kantor DPC PDIP Kabupaten Pekalongan Jalan Teuku Umar No. 11 Tanjungsari, Kajen. Kedatangan Ir. H. M. Amin diantarkan sejumlah rekan dan kerabat. 

Selain itu untuk memperkuat jaringan politiknya beliau bersama timnya juga melakukan kunjungan balasan ke kantor parpol setempat, diantaranya kantor DPC PKB di Jalan Ambokembang, Kedungwuni sekaligus penyerahan berkas formulir pendaftaran.


Kunjungan Kang Amin dan Tim di DPC PKB Kabupaten Pekalongan (Foto: Ist)

Kang Amin sapaan akrabnya menjelaskan motivasinya mencalonkan diri sebagai bacabup Kabupaten Pekalongan, karena merasa terpanggil untuk ikut memberikan kontribusi dalam membangun dan memajukan kabupaten pekalongan ke depan. 

"Saya pribadi sebagai putra asli daerah merasa terpanggil sebagai bacabup untuk ikut memberikan kontribusi membangun dan memajukan kab pekalongan", ungkapnya.

Diketahui pendaftaran bacabup-bacawabup Kabupaten Pekalongan untuk pesta demokrasi serentak pada November 2024 mendatang, telah dibuka di DPC PDIP setempat mulai 1 hingga 11 Mei 2024, pengembalian formulir pada 12 Mei sampai 15 Mei. 

DPC PDI-Perjuangan Kabupaten Pekalongan hanya memiliki kewenangan untuk melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakilnya, untuk rekomendasi siapa yang akan terpilih merupakan kewenangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P.

Editor : Hadi Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut