Kasus Sopir Rekam Wisatawan Mandi di Pantai Drini, Berakhir Damai

Kismaya
Kapolres Gunungkidul, AKBP Ary Murtini. Foto : iNews/ Kismaya

 

GUNUNGKIDUL, iNewsPantura.id  – Seorang sopir asal Salatiga, Jawa Tengah, menjadi sasaran kemarahan warga setelah tertangkap tangan merekam wisatawan perempuan yang tengah mandi di kawasan wisata Pantai Drini, Gunungkidul, Yogyakarta. Aksinya terekam dalam video amatir dan kini viral di media sosial. Kasus tersebut akhirnya diselesaikan secara kekeluargaan.

Pelaku berinisial JR (58) digiring warga dan diamankan ke pos petugas pantai sebelum diserahkan ke pihak kepolisian. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu siang saat pantai ramai oleh wisatawan.

"Saya teriak karena sadar ada yang mengintip dari bawah," ujar korban, yang enggan disebutkan namanya. Ia mengaku melihat ponsel disusupkan melalui celah kecil di bawah saluran air kamar mandi.

Warga yang mendengar teriakan korban segera mengejar pelaku. Setelah diperiksa, ponsel JR ditemukan berisi rekaman berdurasi sekitar 30 detik yang menampilkan tubuh korban saat mandi.

"Pelaku langsung kami amankan ke kantor polisi agar tidak dihakimi massa," ujar salah satu petugas pantai yang saat itu sedang patroli.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pantai Drini, Marjoko, menjelaskan bahwa fasilitas kamar mandi sebenarnya sudah sesuai standar keamanan. Namun, celah kecil di saluran air itulah yang dimanfaatkan pelaku.

"Kami akan lakukan evaluasi menyeluruh. Petugas kami rutin patroli, tapi kejadian seperti ini harus jadi pelajaran," katanya.

Kapolres Gunungkidul, AKBP Ary Murtini, membenarkan peristiwa tersebut. Ia menyatakan bahwa setelah dilakukan mediasi, kasus diselesaikan secara kekeluargaan.

"Kami memfasilitasi mediasi antara korban dan pelaku. Hasilnya, mereka sepakat menyelesaikan secara kekeluargaan," ujar AKBP Ary Murtini.

Meski kasus dianggap selesai, polisi tetap mengimbau masyarakat agar lebih waspada, terutama saat berada di fasilitas umum seperti kamar mandi dan ruang ganti di kawasan wisata.

"Kami akan tingkatkan patroli dan pengawasan agar kejadian serupa tidak terulang," tegas Kapolres.

Editor : Suryo Sukarno

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network