JAKARTA, iNewsPantura.id – Dua pemain depan Timnas Indonesia U-22 Ramadan Sananta dan Fajar Fatchurahman yang main apik dan menjadi top scorer di ajang SEA Games 2023 di Kamboja tidak dipanggil oleh Shin Tae Yong untuk pemusatan pelatihan FIFA MatchDay menghadapi Palestina dan Argentina.
Dari 26 pemain yang dipanggil Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, nama Sananta dan Fajar tidak termasuk di dalamnya. Selain Sananta dan Fajar, Egy Maulana Fikri juga tidak ikut dipanggil.
FIFA Matchday melawan Juara Dunia 2022 Argentina dijadwalkan pada 19 Juni 2023. Sebelum lawan Argentina, Indonesia lebih dulu melawan Palestina pada tanggal 14 Juni 2023. Untuk itu, Shin Tae-yong menyiapkan formula terbaik untuk bermain maksimal di FIFA Matchday itu. Ada 26 pemain yang dipanggil, 8 di antaranya pemain naturalisasi.
Delapan pemain itu adalah Marc Klok, Stefano Lilipaly, Jordi Amat, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, Rafael Struick dan Elkan Baggott.
Pemain-pemain ini nantinya akan melakukan pemusatan latihan di Surabaya mulai 5 Juni 2023.
Berikut 26 Pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Match Day bulan Juni 2023:
1. Edo Febriansyah - Persib Bandung
2. Marc Klok - Persib Bandung
3. Ricky Kambuaya - Persib Bandung
4. Rachmat Irianto - Persib Bandung
5. Reza Arya Pratama - PSM Makassar
6. Yacob Sayuri - PSM Makassar
7. Yance Sayuri - PSM Makassar
8. Syahrul Trisna - Persikabo 1973
9. Andy Setyo - Persikabo 1973
Editor : Muhammad Burhan