get app
inews
Aa Read Next : Jelang Idhul Adha, Puluhan Kambing Ikut Kontes

Curhat ke Risma, Gading Tanyakan Motor Bantuan yang Lama Diservice

Selasa, 15 Februari 2022 | 09:22 WIB
header img
Gading Ogi Saputra (17), remaja disabilitas asal Kajen, Kabupaten Pekalongan menanyakan motor bantuan yang lama diservice (iNews)

KABUPATEN PEKALONGAN, iNews - Setelah didatangi Mensos Tri Rismaharini setahun yang lalu, Gading Ogi Saputra (17),remaja disabilitas pengidap Cerebral Palsy asal Dukuh Bubak Desa Kebonagung Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan mengaku sering curhat dengan Risma.

Kepada iNews, Gading mengaku sering komunikasi lewat voice note di whatsApp dengan Risma lewat ajudannya. Biasanya direspon? "Iya, lewat ajudannya," tandasnya sambil menyebutkan dua nama wanita ajudan Mensos kepada iNews, Senin malam (14/1) di Masjid Almuhtarom, Kajen.

Saat ada kesulitan dalam berdagang atau jualan Gading biasanya curhat. Beberapa hari lalu , dia mengaku curhat menanyakan kapan motor pemberian Mensos Risma yang sedang diservice selesei namun belum ada jawaban.

Motor pemberian Risma kata dia, warnanya hitam dan sempat digunakan beberapa bulan untuk jualan, namun kemudian rusak. Gading kemudian dipinjami motor jenis sama berwarna merah yang kini dipakai jualan. "Kataya kalau sudah selesei diservice mau ditukar lagi," tutur remaja anak kedua dari tiga bersaudara pasangan Suwono seorang  buruh tani (46 tahun) dan  Susiati (46 tahun), buruh di sebuah warung makan.

Meski menyandang disabilitas dan sering mengundang iba orang yang  melihat, Gading tak mau memanfaatkan itu. Dia dikenal remaja yang tak mau dikasihani. Bukan hanya gigih bekerja, remaja itu juga rajin ke masjid dan langsung menuju ke  tempat wudhu saat azan maghrib berkumandang. Bersusah payah dia merangkak menuju ke tempat wudhu. Saat ada orang-orang yang iba dan ingin membantunya dia menolak.

Pun begitu saat ada orang yang memberikan kelebihan uang kembalian, dia menolak. "Saya bukan pengemis,saya jualan," ujarnya sambil tersenyum dan susah payah mencari uang kembalian.

Gading benar-benar jadi sumber inspirasi bagi sekitarnya, berkat kegigihan, etos kerja, kedisiplinan dalam beribadah hingga kejujuran dan kuatnya menjaga martabat untuk tak mau menerima uang yang bukan haknya atau uang pemberian orang lain.

Editor : Muhammad Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut