get app
inews
Aa Read Next : Lawan Argentina, Dua Top Scorer SEA Games Tak Dipanggil

Kalahkan Timor Leste, Indonesia Berpeluang Geser Singapura di Pot 3 Piala Asia

Jum'at, 28 Januari 2022 | 23:00 WIB
header img
Pot Undian Kualifikasi Piala Asia 2023 (IG Garuda Timnas Indonesia)

GIANYAR,iNews - Usai mengalahkan Timor Leste, Timnas Indonesia berpeluang masuk ke Pot 3 menggeser Singapura menjelang undian Kualifikasi Piala Asia 2023.

 Skuad Garuda sukses meraih kemenangan 4-1 atas Timor Leste dalam laga pertama FIFA Matchday di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (27/1/2022).

Gol Timor Leste diciptakan oleh Paulo Domingos Gali Freitas pada menit ke-34.Sementara gol balasan timnas Indonesia diciptakan oleh Ricky Kambuaya (64'), Pratama Arhan (72, penalti), Georgino Jose (74', og), dan Gumairo Augusto (79', og).

Kemenangan Timnas Indonesia atas Timor Leste ini berdampak pada kenaikan ranking FIFA sekaligus menambah poin Skuad Garuda.Timnas Indonesia membutuhkan penambahan ranking FIFA untuk bisa memperbaiki posisi pot pada drawing kualifikasi Piala Asia 2023.

Berdasarkan rilis terbaru Desember 2021, ranking FIFA Timnas Indonesia berada di urutan ke-164 dengan poin 993,96. Pada drawing kualifikasi Piala Asia 2023, Indonesia berada di posisi pot 4 atau pot terakhir bersama dengan Kamboja, Nepal, Mongolia, Bangladesh dan Sri Lanka.

Adapun drawing pembagian grup kualifikasi Piala Asia 2023 sendiri akan menggunakan ranking FIFA terbaru yang akan rilis Februari nanti.
Atas kemenangan pada leg pertama, timnas Indonesia sukses mendapat tambahan poin FIFA sebesar 3,78 poin yang artinya timnas Indonesia berhasil mengumpulkan 997,74 poin. Penambahan poin tersebut membuat ranking pasukan Garuda naik ke peringkat ke 161 di FIFA Ranking.

Dikutip dari Twitter Footy Ranking, skuad asuhan Shin Tae-yong ini dipastikan mampu menggeser posisi Singapura jika bisa memenangkan dua pertandingan melawan Timor Leste.

Singapura tidak menggelar uji coba resmi FIFA Matchday, artinya tidak akan ada lagi tambahan poin yang didapat. Ketiadaan pelatih disinyalir menjadi alasan Singapura tidak menggelar pertandingan bulan ini.

Saat ini tim berjuluk The Lions ini ada di posisi buncit pot 3 kualifikasi Piala Asia 2023 dengan ranking FIFA 160 dengan poin 1000,78.Kini poin Timnas Indonesia hanya berselisih 3,04 poin dari peringkat ke-160 FIFA, Singapura.

Satu kemenangan lagi atas Timor Leste pada pertemuan kedua Minggu (30/1/2022) akan membuat timnas Indonesia mendapatkan tambahan 3,78 poin sehingga mampu menggeser posisi Singapura di peringkat ke-160.

 “22 dari 24 tim babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 sudah menyegel pot mereka. Indonesia akan naik ke pot 3 jika dua kali menang atas Timor Leste. Singapura sendiri saat ini menjadi satu-satunya tim yang bisa tergeser dari pot 3,” tulis akun Twitter @FootyRankings.

Drawing babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 dilangsungkan pada Kamis, 24 Februari 2022. Nantinya, 24 tim dibagi ke dalam enam grup, yang mana masing-masing grupnya berisikan empat tim. Juara dan lima runner-up terbaik diizinkan lolos ke Piala Asia 2023.

Dari simulasi perhitungan Footy Ranking, poin yang akan dikumpulkan Pratama Arhan dan kawan-kawan jika dua kali menang adalah 1001,61.
Dengan poin tersebut bisa dipastikan Timnas Indonesia akan masuk ke pot 3 pembagian grup, kualifikasi Piala Asia 2023.

Laga FIFA Matchday kedua yang akan berlangsung pada 30/1/2022 besok, menjadi ajang yang sangat menentukan bagi Indonesia untuk bisa merubah posisi ke Pot 3 sementara Kualifikasi Piala Asia 2023.

Lantas, apakah Pratama Arhan dan kawan-kawan mampu menang dengan skor besar lagi atau tidak atas Timor Leste?

Editor : Muhammad Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut